After Report Klinik Bisnis dan Ekonomi 2024: Klinik Literasi Keuangan Syariah

Pusat Kajian Ekonomika dan Bisnis Syariah (PKEBS) FEB UGM dengan bangga mengumumkan suksesnya penyelenggaraan Klinik Bisnis dan Ekonomi yang diselenggarakan pada tanggal 18 Mei 2024. Acara yang diadakan oleh PKEBS ini dihadiri oleh para siswa antusias dari SMA Negeri 1 Bantul.

Klinik Bisnis dan Ekonomi pada tahun ini diselenggarakan secara luring dan bertempatkan di Gedung Learning Center Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM. Acara tersebut mengusung tema “Klinik Literasi Keuangan Syariah”. Pelaksanaan acara Klinik Bisnis dan Ekonomi bertujuan untuk mengedukasi para siswa mengenai keuangan syariah, seperti konsep umum keuangan syariah, produk-produk keuangan dan investasi syariah, dan juga membantu meningkatkan pemahaman para siswa terkait perencanaan keuangan syariah.

Ibu Diyah Putriani, S.E., M.Ec., Ph.D. sebagai pemateri pertama dan Ibu Dr. Ratna Candra Sari, S.E., M.Si., CA, CFP. sebagai pemateri kedua KBE

Acara ini dibuka oleh Bapak Novat Pugo Sambodo, S.E., MIDEC. selaku supervisor PKEBS FEB UGM, kemudian dilanjutkan oleh kepala sekolah SMA Negeri 1 Bantul, yakni Bapak Ngadiya, S.Pd., M.M. Sesi edukasi literasi keuangan syariah diisi oleh dua pemateri, yaitu Ibu Diyah Putriani, S.E., M.Ec., Ph.D. dan Ibu Dr. Ratna Candra Sari, S.E., M.Si., CA, CFP. Kedua pemateri tersebut memiliki latar belakang akademik pada bidang ekonomi dan keuangan syariah. Acara ini ditutup dengan sesi tanya jawab dan kuis berhadiah. Acara KBE ini juga diakhiri dengan sesi foto bersama, pemberian cenderamata oleh pihak PKEBS FEB UGM kepada SMA Negeri 1 Bantul, dan juga Tour de Faculty. Pada sesi Tour de Faculty, para asisten PKEBS mengajak para siswa SMA Negeri 1 Bantul untuk berkeliling dan memperkenalkan gedung, fasilitas, dan sarana yang ada pada lingkungan FEB UGM.

Pemberian cenderamata oleh pihak PKEBS FEB UGM kepada SMA Negeri 1 Bantul
Para siswa antusias SMA Negeri 1 Bantul yang tengah menjalani sesi Tour de Faculty

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

error: Content is protected !!